Hari Pertama Kepala Badan Beraktifitas di Badan Penghubung Daerah Provsu

hari-pertama-1JAKARTA, 7/11 – Kepala Badan Penghubung Daerah Provsu Ahmad Rasyid Ritonga, AP, MM di hari pertama melaksanakan orientasi dan perkenalan di lingkungan Badan Penghubung Daerah Provsu.

Ahmad Rasyid Ritonga berkeliling area Kantor dan Mess Pemprovsu melakukan ramah tamah dengan seluruh PNS, Non-PNS dan Pegawai outsourcing serta melakukan kunjungan ke Anjungan Sumatera Utara di TMIII.

Dalam kesempatan ini beliau mengajak segenap PNS, Non-PNS dan Pegawai outsourcing untuk menjalin kebersamaan guna memajukan Badan Penghubung Daerah Provsu. Selain itu Ahmad Rasyid Ritonga mengadakan pertemuan dengan pejabat struktural di Badan Penghubung Daerah Provsu.

ramah-tamahAhmad Rasyid Ritongan mengatakan kedepannya perlu di rencanakan inovasi terkait penyusunan program dan kegiatan yang mendukung tugas-tugas Badan Penghubung Daerah Provsu dan mendukung pencapain Visi Misi Gubernur Sumatera Utara mewujudkan Sumatera Utara yang Aman dan Bermartabat.

Dalam pelaksanaanya kami akan melakukan kaloborasi dengan instansi terkait guna memaksimalan peran dan fungsi Badan Penghubung Daerah Provsu selaku perwakilan Pemprov Sumatera Utara di Ibukota Negara.

Evaluasi dan perbaikan kinerja akan dilakukan secara berkala guna mengoptimalkan program dan kegiatan di Badan Penghubung Daerah Provsu.

Walaupun dalam tahap indentifiksi awal ini, Ahmad Rasyid Ritonga mengajak segenap jajaran PNS, Non-PNS dan Pegawai outsourcing untuk saling bahu-membahu menciptakan kinerja yang baik dan berkomitmen untuk terus memperbaiki pelayanan publik.

 

#BerAKHLAK
#BanggaMelayani
#BadanPenghubungDaerahProvsu