MEDAN – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah mengharapkan Harian Sinar Indonesia Baru (SIB) terus dapat eksis dan mengikuti perkembangan zaman dalam penyampaian informasi di era digital.
Hal ini disampaikan Wagub Musa Rajekshah saat menerima audiensi panitia perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 atau HUT Emas Harian SIB di ruang kerja Lantai 9 Jalan Pangeran Diponegoro Nomor 30 Medan, Kamis (12/3). Hadir mendampingi Wagub, Asisten Administrasi Umum Setdaprov Sumut M Fitriyus dan Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi MA Effendy Pohan.
“Harapan kita SIB terus mengikuti perkembangan zaman dan eksis dalam penyampaian informasi di era digital. Selamat ulang tahun yang ke-50 SIB. Semoga usahanya terus maju dan dapat memberikan informasi yang dipercaya dan menjadi kebanggaan untuk Sumut,” katanya.
Di usia yang cukup matang ini, Musa Rajekshah berharap pada Harian SIB sebagai media yang lahir di Sumut dapat menjadi mitra pemerintah dalam menyampaikan informasi yang membangun untuk Sumut. “Sebagai sosial kontrol kita sangat berharap SIB dapat menyampaikan informasi yang membangun,” katanya.
Sementara itu, Ketua Umum Panitia HUT ke-50 Harian SIB GM Netti Panggabean dalam kesempatan itu mengundang Wagub Sumut Musa Rajekshah untuk hadir dalam kegiatan jalan santai, bersepeda dan donor darah pada 25 April 2020 di Lapangan Merdeka Medan.
“Pada perayaan nantinya kita melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya, jalan santai, bersepeda dan donor darah. Kita berharap luang waktu Bapak untuk hadir dalam acara tersebut,” ucap Netti Panggabean yang hadir bersama jajaran panitia lainnya.
#humasprovsu
#badanpenghubungdaerahprovsu