GUBSU : Manfaatkan Teknologi Untuk Menunjang Kinerja Birokrasi

img_1139

JAKARTA – 17/1, Saat ini perubahan era yang dikenal dengan era revolusi industri 4.0 yang ditandai dengan mekanisme produksi untuk menunjang efektivitas dan efisiensi aktivitas manusia. Era revolusi Industri 4.0 tidak saja memiliki dampak terhadap dunia usaha dan industri, namum juga terhadap lingkungan birokrasi pemerintah. Hal ini disampaikan Gubernur Sumatera Utara diwakili Kasubbiag Tata Usaha Wina Hasni Harahap, S.Sos di halaman Badan Penghubung Daerah Provinsi Sumatera Utara Jumat (17/1).

Birokrasi tidak bisa lagi dijalankan dengan lamban serta cara-cara konvensional namun saat ini dituntut kecepatan, ketepatan, profesionalisme dengan transpormasi kinerja yang menggunakan kertas namun saat ini kinerja yang tidak menggunakan kertas ( Papaer Less).

Dilingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara saat ini telah mengimplemtasikannya dengan lahirnya aplikasi-aplikasi dari mulai perencanaan hingga pelaksanaan dan pelaporan kegiatan diantaranya e-Planing, e-Budgeting, e-samsat, e-Lapor dan aplikasi lain yang terus dikembangkan untuk menunjag kinerja birokrasi di lingkungan Pemprovsu.

Khusus untuk pengelolaan surat menyurat Pemprovsu telah mengimplementasikan Sistem Informasi Surat Masuk dan Surat keluar atau yang lebih dikenal dengan SISUMAKER yang akan terus didorong bagi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemprovsu. Jelasnya.

Gubsu menjelaskan dalam mendukung kinerja birokrasi dilingkungan Pemprovsu tahun ini akan merevitalisasi gedung yang diarahkan bagi pembangunan Smart Building menuju Smart Office. Revitalisasi ini diharapkan memberi patron terhadap gedung perkantoran dan ruangan kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terintegrasi dan tersistem sehingga memberikan atmosfir dan suasana kerja yang nyaman, aman terkontrol serta efisiensi penggunaan sumber daya energi.

Dalam momentum Upacara Hari Kesadaran Ini Gubsu berharap kepada seluruh ASN untuk selalu mengembangkan diri, bersikap kritis responsif dan terus berinovasi sehingga mampu melaksanakan tugas secara efektif dan efisien.

#badanpenghubungdaerahprovsu