MEDAN, 9/10 – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Dian Arief S Trinugroho mengapresiasi kegiatan Pengajian Rutin Bulanan DWP Sumut, yang masih terus berlangsung hingga saat ini.
Menurut Dian Arief, kegiatan ini sangat baik dan bermanfaat sebagai siraman rohani, dan menambah keilmuan para pengurus dan anggota DWP, sehingga dapat terus menjalankan peran organisasi kemasyarakatan serta bisa memperbaiki diri menjadi muslimah yang lebih baik.
“Tentunya saya sangat mendukung bidang sosial budaya Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sumatera Utara untuk terus melaksanakan kegiatan ini,” ujar Dian Arief saat menghadiri Pengajian Rutin Bulanan DWP Sumut di Jalan Cik Ditiro Nomor 8 Medan, Rabu (9/10/2024).
Dikatakannya, Pengajian Rutin DWP dengan tema ‘Menjaga Kebersihan Hati menuju Hayatan Thayyibah’ hari ini adalah untuk menggapai kehidupan yang baik di dunia dan nantinya di akhirat. Kehidupan yang Thaiyib di dunia adalah kehidupan yang diliputi rasa kebahagian, gembira, senang dan merasa cukup.
Ustaz Sugeng Wanto dalam ceramahnya menjelaskan, bahwa Allah SWT sudah menegaskan pada manusia ketika sudah beramal saleh dan melakukan kebaikan, akan diberikan ‘hayatan thayyibah’ atau kehidupan yang baik di dunia dan akhirat.
“Ada yang diberikan rezeki yang baik, sifat yang sabar, dan dihilangkan sifat nafsu duniawi, yang memberikan kita sifat ketenangan dan kedamaian,” ucap Sugeng Wanto.
Selain di dunia, lanjutnya, juga ada balasan yang lebih baik nantinya dalam kehidupan selanjutnya di akhirat. Karena itu, Sugeng mengajak seluruh jemaah untuk terus melakukan kebaikan hingga akhir hayat.
“Untuk itu kita mengimbau agar terus melakukan kebaikan, agar dapat memperoleh ‘hayatan thayyibah’ ini,” katanya, pada pengajian yang dihadiri seluruh pengurus DWP Sumut, dan juga Kabupaten/Kota yang mengikuti pengajian tersebut melalui virtual.**
#BerAKHLAK #agusfatoni_af #pjgubernursumut #infosumut, #sumaterautara, #pemprovsumut, #sumut #banhubsumut